Daftar Situs Microstock Yang Terbaik dan Terpercaya



Image result for microstock

Ada banyak sekali situs  microstock yang bisa kita manfaatkan untuk mendapatkan penghasilan tambahan ataupun penghasilan utama. Ada situs microstock yang legal, ada juga mungkin beberapa yang ilegal. Pasti kita  menginginkan menjadi contributor atau author di situs microstock terbaik dan terpercaya, agar hasil karya kita dibayar dan tidak sia-sia.

Setiap  situs microstock memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Beberapa mungkin unggul dalam menjual foto, sementara yang lain lebih baik dengan vector.  Jadi kita bisa memilih situs mana yang menjadi pilihan terbaik. Kalau saran saya adalah mencoba mejadi kontributor di semua situs microstock tersebut, kemudian membandingkan kinerja hasil penjualannya. Kalau saya bergelut di dunia desain grafis jadi menitik beratkan untuk penjualan vector saja. kalau kamu di bidang Fotografi menitik beratkan dimana foto  kamu cepat terjual.


Daftar Situs Microstock Yang Terbaik dan Terpercaya 


Inilah beberapa daftar situs microstock yang terbaik dan terpercaya yang harus kamu coba :

1. Shutterstock

shutterstock
Shutterstock adalah microstock terbaik. Pertama kali kita mengupload  foto atau vector Shutterstock akan membayar $0.25 per penjualan. Kalau kita sudah memperoleh $500 maka kita akan mendapat $0.33 per penjualan dan seterusnya. Selain dari penjualan vector atau foto kita bisa mendapat tambahan dari program refferalnya. Pembayaran di Shutterstock hanya menggunakan Paypal dengan minimum paayout sebesar $35.

2. Adobestock

adobestock
Awalnya  bernama Fotolia yang kemudian sahamnya dibeli oleh Adobe dan kemudian namanya berubah menjadi Adobe Stock . Adobe Stock akan memberikan komisi 33% untuk foto dan vector. serta komisi 35% untuk video berdasarkan harga gambar. Pembayaran melalui Paypal atau Skrill jika telah telah mencapai penghasilan setidaknya $ 25 .

3. iStock

istock_logo_detail

iSTock sebetulnya lebih dulu muncul dari semua microstock lain, tapi karena kesulitan untuk mengimbangi agensi lain istock berusaha mempertahankan perusahaan dengan mengambil 75% dari penjualan contributor. Kita akan melalui tes dengan mengupload 3 foto terlebih dulu sebelum resmi menjadi contributor yang dibayar. Pembayaran baru akan dikirim ketika penghasilan sudah mencapai $100. Pembayaran bisa melalui cek, PayPal, Money Bookers, desposit langsung ke rekening atau menggunakan kartu kredit Master Card. Di iStock kita dibatasi sebesar 999 mengupload foto perminggunya.

4. Envato


envato-logo
Envato akan memberikan 50% dari penjualan per item dari customer berlangganan dibagi banyaknya author(contributor) yang memenuhi syarat menggunakan model berbagi pelanggan. Envato akan membayar secara bulanan.

5. Alamy

1280px-Alamy_Ltd_logo
Alamy bisa jadi disebut macrostock karena terkenal dikalangan fotografer. Alamy akan membayar cukup tinggi yaitu $100 atau lebih untuk satu gambar. Namun catatannya adalah sangat sulit untuk menonjol diantara database gambar yang sudah tersedia. Bisa jadi kita harus menunggu sekitar 1 tahun untuk bisa ada yang membeli gambar kita. Terakhir dari alamy, informasi terbaru agency akan mengambil 40% dari komisi yang dulunya 50%.

6. 123RF

123RF-logo

Untuk menjadi contributor 123RF kita harus mengupload setidaknya 10 gambar sebagai penilaian oleh pihak 123 RF. Setelah diterima kita dapat mengupload foto tak terbatas. Contributor akan menerima 30% komisi dari penjualan per item dan mendapat $0.25 untuk setiap subcription.


7. Dreamstime

dreamstime
Dreamstine adalah microstock yang menerima foto, vector dan Footage. Dreamstime akan membayar $ 0,88 per item atau $ 0,20 per gambar subscription. Jika kita sudah menjadi Exclusive contributor maka penghasilan adalah 60% + $ 0,20 bonus untuk setiap approved image. Pembayaran bisa diambil jika sudah mencapai $100 menggunakan PayPal, Payoneer (Dreamstime Prepaid MasterCard), MoneyBookers (Skrill), dan Cek.

8. Depositphotos

depositphotos
Depositphotos adalah microstock yang menyediakan foto, vector dan video. Untuk menjadi contributor kita harus melalui review portfolio terlebih dulu. Depositphotos akan membayar $ 0,83 per gambar (Pay-As-You-Go) atau $ 0,22 per gambar subcripstion. Jika kita menjadi Exclusive Contributor maka akan mendapat 50% – 60% per item terjual atau dari $ 0,31 per penjualan dari subcription. Kita dapat menarik penghasilan jika sudah mencapai $50 melalui paypal dan MoneyBookers.

9. Canstokphoto

download
Canstockphoto adalah microstock yang menyediakan foto, vector dan footage. Canstockphoto akan membayar $ 3,00 per gambar, dari $ 0,40 per kredit tunggal (Paket 25000 Kredit) atau $ 0,17 per gambar pada berlangganan (Paket 1 Tahun / 250 gambar per hari). Lain dari yang lain Canstock photo memiliki menimal penarikan penghasilan yang berbeda yaitu $ 50 untuk Paypal / $ 100 untuk Moneybookers / $ 200 untuk Cek.

10. Bigstock

2000px-Bigstock_logo.svg
Bigstock adalah microstock yang menyediakan foto, vector dan video. Bigstock akan membayar contributornya sebesar $ 0,99 per pembelian tunggal, $ 0,16 per gambar pada Daily Subscription dan $ 0,95 per gambar pada Monthly Subscription. Bigstock akan mengijinkan contributornya menarik penghasilan minimal $30.


Itulah beberapa daftar situs microstock ayang terbaik dan terpercaya yang harus kamu coba dan membanding mana yang yang terbaik sesuai style kalian, baik desain grafis atau fotografer. Jadi jangan salah memilih situs microstock untuk menjual hasil karya terbaikmu.


tag :
contributor shutterstock, download shutterstock, shutterstock logo, shutterstock free, submit shutterstock, shutterstock adalah, shutterstock contributor login, freepik, shutterstock indonesia, shutterstock downloader, shutterstock contributor log in, apa itu shutterstock, microstock, cara jual foto di shutterstock, cara menjual foto di shutterstock