Cara Export dan Import File EPS di Coreldraw
Bagi yang baru masuk dunia desain grafis dan mungkin belum tahu apa itu file EPS. Biasanya file EPS didapat dari hasil mendownload dari microstock yang berbayar atau situs-situs gratis yang membagikan desain berupa template logo, icon, wallpaper dan lain-lain. Jenis file format EPS biasanya dipakai apabila kamu ingin menjual hasil karya grafismu di situs Microstoctk seperti Suttherstok.
Cara Export dan Import File EPS di Coreldraw
Bagi yang baru masuk dunia desain grafis dan mungkin belum tahu apa itu file EPS. Biasanya file EPS didapat dari hasil mendownload dari microstock yang berbayar atau situs-situs gratis yang membagikan desain berupa template logo, icon, wallpaper dan lain-lain.
File yang didownload itu berupa file EPS agar bisa dibuka di semua aplikasi grafis seperti Coreldraw , AI, Inkscape dan lain-lain. Dan ketika dibuka di aplikasi grafis tadi tidak kehilangan kualitas dan dapat diedit kembali baik ukuran warna dan lain-lain.
Jenis file format EPS juga dipakai apabila kamu ingin menjual hasil karya grafismu di situs microstock seperti Suttherstok.
EPS adalah singkatan dari Encapsulated PostScript, biasanya digunakan oleh aplikasi menggambar digital. Pada dasarnya file tersebut adalah sebuah format grafis untuk gambar berupa vector.
Cara Membuat (Export) File EPS di Coreldraw
Cara membuat file EPS di Coreldraw sangatlah mudah, yaitu dengan dengan cara klik FILE > EXPORT> Pilih Format EPS > EXPORT
Tetapi perlu diingat untuk membuat File EPS di Coreldraw ada kekurangan yaitu tidak boleh ada gradasi warna atau gradient juga tidak boleh ada transparansi warna. Karena waktu waktu kita import file EPS misalnya ada gradasi warna ketika kita import atau dibuka kembali baik di coreldraw atau Ai akan terpotong-potong.
Cara Membuka (Import) File EPS di Coreldraw
Untuk membuka file EPS di Coreldraw caranya Tekan FILE > Pilih File EPS yang ingin dibuka > IMPORT > akan muncul kotak dialog pilih Curve > OK
Cara lainnya, buka tempat penyimpan file kemudian pilih file EPS yang mau kamu import terus klik kanan kemudian COPY selanjutnya buka lagi coreldrawnya klik kanan lalu klik PASTE setelah itu akan muncul kotak dialog, pilih curve lalu tekan OK
Setelah file EPS dibuka, kita dapat kita mengedit kembali baik warna ukuran atau memodifikasi lagi curvenya. Itulah cara membuat dan membuka file EPS di coreldraw. Semoga bermanfaat.